Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

BUATLAH ORANG LAIN TERTAWA DAN MERASA SENANG, MAKA ANDA AKAN MENDAPATKAN SEGALANYA

BUATLAH ORANG LAIN TERTAWA DAN MERASA SENANG, MAKA ANDA AKAN MENDAPATKAN SEGALANYA



Sudah berabad-abad humor dapat digunakan sebagai alat persuasi dan bujukan yang paling efektif bahkan untuk menghadapi orang-orang sulit sekalipun.

Lalu bagaimana logikanya humor bisa dijadikan sebagai alat persuasi/bujukan? Ok mari kita berbicara tetntang sejarah tentang masa lampau. 

Pada asal mulanya humor diciptakan untuk memberikan cermin kepada manusia terhadap kebodohan dan kesalahan yang  ada pada dirinya. 

Diharapkan dengan adanya cermin ini manusia menyadari dan mau merubah perilaku bodohnya itu. 

Sehingga tingkah laku mereka dapat berubah dan terbujuk oleh adanya humor ini.

Orang yang memiliki selera humor yang baik akan lebih tanggap terhadap bujukan. 

Oleh karena itu humor akan memberikan koreksi bagus untuk kesalahan yang pernah diperbuatnya tanpa perlu menyinggung perasaannya.

Hanya orang gila yang tidak dapat terpengaruh oleh humor.

Para ahli kejiwaan mengatakan bahwa definisi dari kesehatan mental adalah sikap kelenturan dan penuh dengan rasa humor. 

Rasa humor dapat dianalogikan sebagai sebuah mobil mewah. 

Banyak yang menginginkannya, tapi sedikit saja orang yang memilikinya. 

Seperti halnya kebanyakan kita tertawa ketika mendengar sebuah lawakan, tapi tidak banyak dari kita yang bisa menjadi seorang pelawak. 

Ketika kita tertawa karena humor, analisa lah hal apa yang bisa membuat kita tertawa. 

Dengan mengetahui hal ini Anda akan dapat dengan mudah mempelajari dan membuat lelucon-lelucon baru. 

Tentu saja diperlukan kecerdasan otak untuk hal ini.

Perlu diingat bahwa dalam bagian ini saya tidak menyuruh Anda menjadi pelawak. 

Cukup tampilkan kesan bahwa Anda mempunyai selera humor yang hebat. 

Banyak yang mengatakan bahwa untuk mengembangkan rasa humor ada tekniknya,ada pula yang mengatakan bahwa ini lebih ke arah seni. 

Apapun pendapat mereka tentang humor, percayalah pada saya bahwa semua bisa Anda pelajari.

Cara yang paling mudah untuk membangkitkan selera humor tinggi ialah dengan mencari teman atau berkumpul bersama dengan orang-orang yang mempunyai bakat humor yang cukup baik. 

Ikut tertawalah bersama mereka dan tidak hanya itu amatilah apa yang bisa membuat hal itu lucu. 

Anda di sini bukan dengan maksud menghapalkannya, karena saya yakin tak ada humor yang lucu bila disampaikan lebih dari satu kali. 

Berfikirlah kreatif dan ciptakan humor-humor baru yang segar dan buatlah semua orang menunggu ide humor yang sudah Anda ciptakan.

Kapan saja Anda mendengarkan sebuah humor, amati dan pelajari. 

Bisa saja ketika Anda menonton TV atau bahkan ketika Anda sedang berada dalam kelas. 

Kenalilah hal-hal yang bisa membuatnya lucu, carilah alasan kenapa orang bisa tertawa ketika mendengar atau melihatnya. 

Penghargaan dari orang lain siap menunggu Anda.

Anda bisa mempelajari humor ini dari buku-buku humor yang banyak beredar. 

Setidaknya satu buku berisi ratusan humor, pelajarilah dan indetifikasi humor-humor tersebut. 

Jadikanlah analisis lelucon menjadi kebiasaan Anda. 

Anda bisa mengembangkan lelucon-lelucon yang ada dan bahkan bisa menggabungkan beberapa lelucon yang saling berkaitan.  

Dan sampaikanlah lelucon ini kepada orang lain dengan bahasa Anda sendiri.

Rasa humor yang tinggi dapat meningkatkan kharisma pemiliknya. 

Siapapun akan mendambakan kehadiran Anda beserta lelucon Anda yang segar.

Jadi buatlah orang lain tertawa dan merasa senang, maka Anda akan mendapatkan segalanya.